photo 75046b9d-9796-4887-bdd4-fd7860925886_zps84d595dc.jpg

Sabtu, 13 Juli 2013

Puding Coklat Saus Vanila

Share
BAHAN PUDING:
-600 ml susu cair.
-25 gram cokelat bubuk.
-100 gram cokelat masak pekat,dicincang.
-100 gram gula pasir.
-1 bungkus agar bubuk putih.
-1/4 sendok teh garam.
-2 kuning telur,dikocok lepas.

BAHAN SAUS VANILA:
-300 ml susu cair.
-2 kuning telur.
-45 gram gula pasir.
-2 sendok teh tepung maizena,dilarutkan dengan 2 sendok teh air.
-1/8 sendok teh vanili.
-1 sendok makan rhum.

CARA MEMBUAT:
1.Puding:Masak susu,cokelat bubuk,cokelat masak,gula,agar-agar,dan garam diatas api sedang sambil diaduk hingga mendidih.kecilkan api.
2.Ambil sedikit adonan panas.tuang kekuning telur.aduk rata.masukkan lagi campuran ini kedalam panci.masak sambil diaduk hingga meletup-letup.angkat.
3.Aduk sampai uapnya hilang.tuang adonan kedalam cetakan 18x 10 cm,tinggi 5 cm yang sudah dibasahi air.bekukan.
4.Saus:Aduk kuning telur dan gula pasir.rebus susu sambil diaduk hingga mendidih.kecilkan api.tuang sedikit rebusan susu ke kuning telur.aduk rata.
5.Masukkan lagi kepanci.aduk rata.tambahkan larutan maizena.rebus kembali sambil diaduk hingga meletup-letup.
6.Tambahkan vanili dan rhum,aduk rata.angkat.dinginkan.sajikan puding dengan sausnya.

UNTUK 8 PORSI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar