photo 75046b9d-9796-4887-bdd4-fd7860925886_zps84d595dc.jpg

Sabtu, 20 Juli 2013

Resep Puding Jagung Manis

Bahan Puding Jagung Manis :

500 g biji jagung manis
200 g gula pasir berbutir halus
25 g mentega tawar, lelehkan
4 bh kuning telur
25 ml susu cair
2 bks agar2 bubuk wrn putih siap pakai
750 ml air
1 bt putih telur, kocok kaku, sisihkan
Saus:
300 ml susu cair
50 g gula pasir
3 bh kuning telur, kocok lepas
1/2 sdm tepung maizena, larutkan dengan 2 sdm air
2 sdt rum
Cara Membuat Puding Jagung Manis:
Siapkan gelas saji bervolume 250 ml sisihkan.
Puding: proses jagung dalam blender hingga lembut. Masukkan sedikit demi sedikit gula, mentega, kuning telur dan susu, proses hingga semua bahan tercampur rata. Saring, sisihkan. Jerang agar2 diatas api sedang. Masukkan campuran jagung, aduk rata. asak hingga mendidih, angkat, biarkan agak hangat. Masukkan putih telur, aduk rata. Msak hingga mendidih, angkat dan biarkan agak hangat. Masukkan putih telur, aduk rata. tuang ke dalam gelas saji, dinginkan.
Saus: Didihkan susu dan gula pasir. Masukkan kuning telur sedikit demi sedikit sambil aduk cepat. Tuangi larutan maizena, aduk rata. Angkat dan biarkan agak dingin. Tambahkan rum, aduk rata.
Sajikan puding dengan saus.
Untuk 6 porsi @ 409 kalori

Tidak ada komentar:

Posting Komentar